Wednesday, January 25, 2017

tips menjaga daya tahan tubuh

4 hal yang Sahabat harus tau dalam menjaga daya tahan tubuh:

1. Protein:  membantu tubuh melawan infeksi dan memperbaiki sel-sel tubuh. Untuk mendapatkan asupan protein yang sehat, pilihlah sumber protein tanpa lemak seperti telur (terutama putih telur), ikan, daging putih (seperti daging ayam) dan quinoa.


2. Vitamin C : vitamin C adalah salah satu asupan yang juga bermanfaat bagi kualitas imun dan daya tahan tubuh. Vitamin C dapat membantu mengeluarkan sisa radikal bebas sial dari tubuh. Dari berbagai buah-buahan sumber vitamin C, dianjurkan untuk mengonsumsi kiwi dan jeruk, yang merupakan salah satu sumber terbaik dari Vitamin C.

3. Vitamin B12 : Vitamin B12 juga memegang peranan penting dalam proses perbaikan dan percepatan pemulihan tubuh pasca sakit. Konsumsi cukup vitamin B12 juga dapat menjaga kesehatan tubuh yang terasa kurang fit. Perlu diketahui, rata-rata vitamin B12 ditemukan dalam sumber hewani, seperti susu dan telur


4. Zinc : Ketika tubuh kekurangan asupan seng atau zinc, kualitas dari sel darah putih yang berfungsi melawan infeksi juga akan mengalami penurunan. Oleh sebab itu, mencukupi kebutuhan seng menjadi sangat penting untuk mencegah datangnya penyakit. Sumber seng yang bisa menjadi pilihan yakni daging ayam, kacang-kacangan, biji-bijian, produk susu dan sereal.

No comments:

Post a Comment